Mahasiswa Protes Kenaikan Harga BBM | Kabar Petang Pilihan tvOne

Comment

Jakarta, https://www.tvOnenews.com – Mahasiswa Protes Kenaikan Harga BBM | Kabar Petang Pilihan tvOne
Sejumlah mahasiswa melakukan aksi unjuk rasa menolak kenaikan harga BBM, Sabtu 3 September 2022.
Pemerintah dalam hal ini Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) dengan resmi mengumumkan kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) khususnya BBM jenis Pertalite dan Solar Subsidi. Kenaikan harga Pertalite dari yang saat ini hanya Rp 7.650 per liter menjadri Rp 10.000 per liter, sementara harga Solar Subsidi menjadi Rp 6.800 per liter dari yang saat ini hanya Rp 5.150 per liter.
Tak hanya Pertalite dan Solar Subsidi, harga BBM Pertamax juga mengalami kenaikan dari saat ini Rp 12.500 per liter menjadi Rp 14.500 per liter.

Saksikan live streaming tvOne hanya di https://www.tvonenews.com/live

Exit mobile version